Visa

Visa adalah sebuah dokumen yang dikeluarkan oleh sebuah negara untuk memberikan seseorang ijin masuk ke negara tersebut dalam suatu periode waktu dan tujuan tertentu, visa dapat diajukan pada kantor kedutaan negara-negara sahabat yang mempounyai hubungan bilateral.

Kebanyakan negara membutuhkan kepemilikan visa asli untuk dapat masuk bagi warga negara asing, meskipun ada skema lain. Visa biasanya distempel atau ditempel di paspor penerima.

Mendapatkan Visa bukan berarti izin mutlak atau jaminan untuk dapat masuk ke negara tertentu. Keputusan terakhir untuk dapat masuk atau tidak ke negara tertentu akan diberikan oleh pihak Imigrasi pada saat mendarat negara tujuan.

VISA ON ARRIVAL

Visa on arrival lebih bermakna " bebas masuk" tanpa harus izin atau mengajukan pengurusan visa terlebih dahulu di kantor kedutaan negara yang dituju. Visa On Arrival hanya di keluarkan oleh pejabat berwenang suatu negara saat kedatangan di Bandara dan/atau pelabuhan, perbatasan, dan lainnya termasuk teritori pemberian visa, tetapi tidak semua negara memberlakukan visa on arrival, untuk sementara baru negara Asean yang memberlakukan visa on arrival, serta sebagian negara yang sudah mempunyai " Perjanjian” seperti daftar negar APEC.

JENIS-JENIS VISA

  1. Visa Kunjungan Sementara untuk Tujuan Kunjungan Keluarga
  2. Visa Kunjungan Sementara untuk Tujuan Wisata atau Kunjungan Teman
  3. Visa Kunjungan Sementara untuk Tujuan Bisnis
  4. Visa Khusus (Visa Pelajar/ Bekerja/ Pelatihan/ Menetap dalam jangka waktu tertentu)
  5. Visa Transit

PERMOHONAN VISA

  • Permohonan Visa tidak bisa diterima, apabila seluruh persyaratan tidak dipenuhi / tidak lengkap.
  • Setelah permohonan diperiksa, apabila diperlukan dokumen lain sebagai tambahan, akan diminta kemudian.
  • Proses pembuatan visa memakan minimal 4 (empat) hari kerja sampai dengan 30 (tiga puluh) hari kerja sesuai dengan ketentuan kedutaan masing-masing negara tujuan

Berikut informasi (dapat berubah sesuai dengan update terbaru) daftar 24 negara yg membebaskan visa atau pun bisa mendapat visa on arrival (mendapat visa di bandara setempat) bagi pemegang paspor indonesia.

Untuk informasi dan pemesanan, mohon menghubungi kami dengan klik tombol di bawah ini:

Book Now

VISA BERBAGAI NEGARA

 
Find Tour
Company Profile